Pertemuan ke-5 (Positioning Produk Jasa Pendidikan)



     
Senin, 18 Maret 2013


Reportase Pertemuan Ke-5




         

Universitas Negeri Jakarta. Senin, 18 Maret 2013 di Ruang. 307 pada pukul 13.30 merupakan pertemuan kelima mata kuliah Manajemen Pemasaran Jasa Pendidikan di kelas kami MP Non Reguler 2011 bersama bapak Dr. Amril Muhammad, S.E. M.Pd. Seharusnya, pertemuan kelima ini adalah tanggal 11 Maret 2013 tetapi dikarenakan libur pertemuan ini menjadi tanggal 18 Maret 2013.

        Pada pertemuan kali ini akan dijelaskan materi tentang Positioning. Sebelumnya kita harus mengetahui terlebih dahulu, Apa itu Positioning?  Menurut penjelasan bapak Amril Muhammad, Positioning merupakan sebuah pencitraan suatu produk oleh perusahaan sehingga orang-orang atau konsumen tertarik dengan produk itu. Dalam hal ini dilakukan agar konsumen memiliki persepsi yang sama mengenai produk itu dengan perusahaan. Berdasarkan penjelasan dari kelompok 3 yang presentasi, Positioning adalah penempatan posisi, pemosisian yang menggiring anggapan konsumen kepada anggapan yang kita harapkan. Positioning itu merupakan pemosisian keunggulan produk yang disesuaikan dengan apa yang kita butuhkan dan apa yang kita inginkan. Tujuan dari adanya positioning adalah untuk menunjukkan produk yang kita buat dari produk satu ke yang lain agar lebih unggul. Di dalam sebuah pemasaran diperlukan adanya positioning lalu, Mengapa kita perlu mempelajari Positioning? secara sederhana dikatakan positioning itu perlu karena di luar sana banyak yang menjual produk yang sama, maksud dalam hal ini adalah pesaing. Namun, bukan hanya pesaing saja yang mempengaruhi tetapi juga lingkungan.
        Positioning berkaitan dengan bauran pemasaran (marketing mix) yang memuat product (produk) tetapi bukan hanya produk saja yang dilakukan pemosisian yang sesuai tetapi kita harus mempertimbangkan place (tempat) karena dalam melakukan pemasaran produk, kita harus mengetahui  tempat mana yang cocok untuk kita memasarkan produk kita, kemudian price (harga) harga yang kita tawarkan kepada konsumen harus sesuai dengan produk yang kita jual, jika semua sudah ditentukan produk sudah memiliki keunggulan, harga, lalu tempat yang sesuai kita harus melakukan promotion (promosi) karena tiadalah arti sebuah produk yang unggul tetapi tidak dipromosikan maka tidak banyak konsumen yang tahu dan mengakibatkan produk tersebut kurang laku.
       Dalam kegiatan positioning, diperlukan suatu cara agar positioning dapat sesuai dengan yang diharapkan, lalu Bagaimanakah langkah-langkah dalam positioning? Menurut penjelasan kelompok, positioning terdiri dari tiga langkah. Pertama yaitu mengidentifikasi atau menganalisis keunggulan-keunggulan yang mungkin dapat diperlihatkan dengan pesaing, Kedua yaitu memilih keunggulan-keunggulan yang tepat atau yang paling menonjol, lalu yang ketiga adalah mengkomunikasikan atau menyampaikan keunggulan itu.
         Kegiatan positioning juga memiliki beberapa kesalahan dalam melakukan positioning yaitu Confused Positioning, hal ini berkaitan dengan perusahaan yang memiliki produk dengan citra yang membingungkan. Lalu ada Under Positioning yaitu tidak terlalu mempromosikan atau menjelaskan detail keunggulan suatu produk sehingga masyarakat hanya tahu konsep dari keunggulan produk. Kesalahan Over Positioning yaitu terlalu luas dalam pemasaran keunggulannya, terlalu berlebihan sehingga konsumen kurang mengetahui keunggulan sesungguhnya produk itu. Misalnya, suatu produk yang dipasarkan memiliki keunggulan yang banyak dan baik pasti menimbulkan kesan mahal pada harga produk tersebut tetapi sebenarnya produk tersebut ada yang dijual dengan harga rendah. 
         Ada dua kesalahan selanjutnya yaitu Re-Positioning dan De-Positioning. Re-Positioning merupakan penempatan suatu keunggulan produk yang baru yang didasarkan karena kemampuan kita lebih tinggi atau lebih rendah dari pesaing. Sedangkan De-Positioning adalah jawaban saat suatu perusahaan melakukan overpositioning yaitu dengan melihat dimana kemampuan perusahaan kita.

Sekian report pertemuan ke-5 ini, terima kasih.

Devie Alfikasari
1445115222
Manajemen Pendidikan NR 2011
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "Pertemuan ke-5 (Positioning Produk Jasa Pendidikan)"

Posting Komentar

Copyright 2009 Marchantia
Free WordPress Themes designed by EZwpthemes
Converted by Theme Craft
Powered by Free Website Templates
Free Website templateswww.seodesign.usFree Flash TemplatesRiad In FezFree joomla templatesAgence Web MarocMusic Videos OnlineFree Wordpress Themeswww.freethemes4all.comFree Blog TemplatesLast NewsFree CMS TemplatesFree CSS TemplatesSoccer Videos OnlineFree Wordpress ThemesFree CSS Templates Dreamweaver